Home » , , , » Pamerkan MP4-26, McLaren Masih Simpan Rahasia

Pamerkan MP4-26, McLaren Masih Simpan Rahasia


McLaren Mercedes resmi merilis mobil balapnya untuk musim 2011, MP4-26. Dipamerkan dengan cara yang unik di Berlin, tim tersebut mengklaim kalau mereka masih menyimpan rahasia pada kendaraannya.

Bertempat di Potsdamer Platz, tak jauh dari bekas lokasi tembok Berlin, McLaren meluncurkan MP4-26. Kedua pembalap mereka, Jenson Button dan Lewis Hamilton, ikut hadir dalam seremoni tersebut.

Pengenalan mobil baru tersebut dilakukan dengan cara yang unik karena MP4-26 datang ke lokasi peluncuran dalam bagian-bagian kecil yang terpisah. Baru kemudian mobil tersebut disatukan dilokasi untuk kemudian dipamerkan pada publik.

Dikutip dari Autosport, mobil anyar McLaren tersebut mengusung beberapa konsep baru yang 'berbeda'. Di antaranya adalah bagian hidung yang lebih flat dan panjang, sidepod yang juga lebih tinggi berbentuk 'L' serta pada bagian airbox.

Meski begitu, kubu McLaren megklaim kalau kendaraan yang mereka pamerkan tersebut bukan merupakan bentuk asli dari MP4-26. McLaren bahkan masih akan menggunakan MP4-25 dalam ujicoba di Valencia tengah pekan ini.

"Berhati-hatilah, Anda belum melihat semuanya. Sesungguhnya, kami belum menunjukkan pada para kompetitor kekuatan penuh kami," ungkap tim principal, Martin Whitmarsh pada wartawan sambil tersenyum.

"Ini untuk kali pertama kami melihat mobil dalam keadaan utuh. Saya sudah di sini sejak 2007 dan setiap tahun mobilnya selalu terlihat semakin cantik...untuk benar-benar melihatnya secara keseluruhan, saya pikir ini terlihat fantastis," kesan Hamilton terhadap mobil barunya yang masih didominasi warna silver dan merah itu.


Sumber : detiksport

Jika Anda menyukai Artikel di blog ini, Silahkan klik disini untuk berlangganan gratis via email, dengan begitu Anda akan mendapat kiriman artikel setiap ada artikel yang terbit di Creating Website
 
Support : Creating Website | Johny Template | Mas Template
Copyright © 2014. Informasi Aktual - All Rights Reserved
Template Modify by Creating Website
Proudly powered by Blogger